Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mudah, Cara Melacak HP dengan IMEI yang Bisa Kamu Lakukan

Cara melacak HP dengan IMEI menjadi salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mencari HP yang hilang. HP memang menjadi salah satu benda yang cukup penting. Untuk itu, kehilangan HP bisa menjadi salah satu masalah yang cukup besar.

HP sendiri memang menjadi salah satu benda yang memiliki harga yang cukup tinggi. Namun, kebanyakan orang tidak mementingkan harga dari HP tersebut. Kebanyakan orang lebih mementingkan data yang ada pada HP tersebut.

Ketika HP hilang lalu ditemukan orang dan datanya dihapus kemudian dijual memang lumayan menyakitkan untuk kita. Namun, bahayanya adalah ketika yang menemukan hp kita menyalahgunakan data yang ada di HP.

Langkah atau Cara Melacak HP dengan IMEI

Saat ini kamu bisa melacak HP yang hilang dengan menggunakan IMEI. IMEI adalah nomor identitas khusus dari sebuah HP. Setiap HP memiliki nomor IMEI yang berbeda.

Nah, hal ini menjadi salah satu hal yang bisa menguntungkan kita. Mengingat, kita bisa mengetahui HP yang hilang dengan menggunakan nomor ini. Lalu bagaimana caranya? Nah, berikut ini adalah cara melacak HP dengan IMEI.

Pastikan Kamu Mengetahui Nomor IMEI HP

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan mengetahui nomor IMEI dari HP kamu yang hilang. Untuk antisipasi kamu bisa mencatat nomor IMEI di tempat yang aman. Cara mengetahui nomor IMEI pada HP adalah dengan  melakukan panggilan ke *#06# dan tidak bisa menggunakan Aplikasi pelacak IMEI.

Selain itu, kamu juga bisa mengetahui seri tentang ponsel di menu HP kamu. Namun, jika kamu belum sempat mencatat nomor IMEI, masih bisa mengetahuinya melalui Kardus HP. Untuk itu, jangan pernah membuang kardus HP kamu.

Buat Laporan Kehilangan

Cara melacak HP dengan IMEI tidak bisa kamu lakukan secara mandiri. Kamu harus melibatkan pihak berwenang. Untuk itu, kamu harus membuat laporan kehilangan ke polisi.

Nah, kamu bisa menyertakan kronologi dan pastinya nomor IMEI ketika melakukan laporan. Kemudian, laporan akan ditindaklanjuti oleh pihak Kepolisian. Jika kamu melakukan pelacakan secara mandiri bisa terindikasi proses ilegal.

Hubungi Penyedia Layanan

Selain menghubungi polisi, kamu juga harus menghubungi penyedia layanan komunikasi. Dengan begitu, perangkat bisa langsung diblokir. Hal itu, untuk menghindari penyalahgunaan ponsel.

Dengan begitu, pastinya data pada HP kamu akan tetap aman. Seandainya kamu kehilangan HP untuk selamanya pun data yang kamu miliki tidak akan bisa diakses oleh pihak manapun.

Aktifkan Fitur Pelacak Perangkat

Melacak HP dengan IMEI online juga bisa kamu lakukan. Kamu bisa melacak menggunakan aplikasi pelacak perangkat. Aplikasi ini malah tidak membutuhkan IMEI.

Kamu cukup menggunakan email yang menjadi akun utama pada HP kamu yang hilang. Menggunakan fitur pelacak perangkat ini menjadi salah satu cara melacak HP dengan email.

Selain itu, juga masih ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui keberadaan HP yang hilang. Kamu juga bisa melacak HP dengan IMEI online tanpa aplikasi. Kamu hanya perlu membuka Google dan mengakses web https://my-phone-finder.com/.

Di sana kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah yang ada. Namun, pastikan kamu memang mengetahui nomor IMEI dari HP kamu yang hilang.

Nah, itulah cara melacak HP dengan IMEI yang bisa kamu ikuti. Sangat penting untuk melakukan pencegahan untuk menghindari kehilangan semua data dan HP di masa mendatang. Pastikan kamu tahu betul tentang akun dan identitas dari HP yang kamu miliki sehingga jika suatu saat HP hilang, kamu tidak akan kehilangan data dan data pun bisa tetap aman.

Post a Comment for "Mudah, Cara Melacak HP dengan IMEI yang Bisa Kamu Lakukan"

RajaBackLink.com